Casillas: Madrid Tak Boleh Kalah

Written By bopuluh on Rabu, 23 Oktober 2013 | 21.35

MADRID, KOMPAS.com - Kiper Real Madrid, Iker Casillas, mengaku senang dengan kemenangan 2-1 timnya atas Juventus pada matchday ketiga Grup B Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (23/10/2013) malam atau Kamis (24/10/2013) dini hari. Ia pun berharap Madrid bisa terus meraih kemenangan pada babak penyisihan grup.

Madrid unggul lebih dulu melalui Cristiano Ronaldo pada menit keempat. Meski dapat disamakan oleh Fernando Llorente pada menit ke-22, Ronaldo kembali mencetak gol keduanya untuk memastikan kemenangan Madrid empat menit berselang.

"Kami mendapatkan sembilan poin dari tiga pertandingan dan sekarang kami harus tetap melaju dan berusaha untuk tidak kalah di babak grup ini," harap Casillas. Sepanjang pertandingan, menurut catatan UEFA, Madrid menguasai bola sebanyak 52 persen dan menciptakan tujuh peluang emas dari 13 usaha.

Sementara, Juventus memperoleh tujuh kesempatan dari total 13 percobaan. "Pertandingan ini tidak mudah. Tetapi, kami telah membuat langkah yang sangat penting untuk lolos dari babak kualifikasi," ungkap Casillas seperti dilansir UEFA.

Raihan tiga poin tersebut membuat Madrid kokoh di puncak klasemen sementara dengan poin sempurna dari tiga laga. Di laga selanjutnya, Madrid akan bertandang ke Juventus Stadium pada 5 November mendatang.


Anda sedang membaca artikel tentang

Casillas: Madrid Tak Boleh Kalah

Dengan url

http://coffeeasoy.blogspot.com/2013/10/casillas-madrid-tak-boleh-kalah.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Casillas: Madrid Tak Boleh Kalah

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Casillas: Madrid Tak Boleh Kalah

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger