TNI Ikut Amankan Operasi Ketupat 2013 di Gorontalo

Written By bopuluh on Rabu, 31 Juli 2013 | 21.35

GORONTALO, KOMPAS.com - Sebanyak 1.370 aparat keamanan mengikuti apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Ketupat jelang Idul Fitri 1434 Hijriah, di Lapangan Taruna Remaja Kota Gorontalo, Rabu (1/8/2013).

Dari jumlah tersebut, 1.050 personel berasal dari Kepolisian, sementara 83 orang merupakan aparat TNI. Sisanya berasal dari Dinas Perhubungan, Satuan Polisi Pamong Praja, Pemadam Kebakaran, dan Petugas Kesehatan.

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie yang menjadi Inspektur Upacara dalam apel ini mengatakan, pengamanan dalam operasi ketupat terutama difokuskan pada pengamanan arus lalu lintas Gorontalo yang biasanya akan mengalami puncak kepadatan pada H-1 dan H 1 lebaran.

Selain itu, Rusli meminta operasi ketupat kali ini juga mengawasi penggunaan petasan dan kembang api, serta distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM). Seperti yang sering yang dialami pada tahun-tahun sebelumnya, permintaan masyarakat akan BBM jenis premium dan minyak tanah akan semakin melonjak, terutama saat tradisi tumbilotohe (malam pasang lampu) pada malam ke-27 Ramadhan.

Terpisah, Wakapolda Gorontalo Kombes Pol. Abdulah Hayati memaparkan, Polda Gorontalo bersama jajaranya mendirikan 19 pos pengamanan (pospam) di seluruh Kabupaten dan Kota yang ada di Gorontalo selama operasi ini berlangsung.

Polisi mendirikan lima pospam di Kabupaten Gorontalo, lima pospam di Kota Gorontalo, tiga pospam di Kabupaten Bone Bolango, tiga pospam di Kabupaten Pohuwato, dan tiga pospam di Kabupaten Boalemo.

Wakapolda mengaku akan mengintensifkan pengamanan di perbatasan. "Untuk pengamanan perbatasan kita libatkan aparat TNI," kata Abdulah. Wakapolda menerangkan operasi ini akan berlangsung selama 16 hari, sejak tanggal 2-17 Agustus 2013.

Editor : Glori K. Wadrianto


Anda sedang membaca artikel tentang

TNI Ikut Amankan Operasi Ketupat 2013 di Gorontalo

Dengan url

http://coffeeasoy.blogspot.com/2013/07/tni-ikut-amankan-operasi-ketupat-2013.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

TNI Ikut Amankan Operasi Ketupat 2013 di Gorontalo

namun jangan lupa untuk meletakkan link

TNI Ikut Amankan Operasi Ketupat 2013 di Gorontalo

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger